Lintasarta Collaboration

Lintasarta Collaboration

Detail Produk

Lintasarta Hosted Collaboration Solution merupakan perangkat lunak sebagai layanan (SaaS) yang memungkinkan kelancaran kerja sama tim bagi karyawan Anda, menciptakan komunikasi efektif dengan teknologi yang tepat dan andal. Layanan ini memungkinkan Anda menjadi yang terdepan dalam persaingan bisnis dan transformasi digital.

Keunggulan Produk

Meeting Application

Menyediakan aplikasi rapat virtual untuk klien Business to Business (B2B) menggunakan konektivitas internet maupun intranet sesuai kebutuhan Anda. Layanan ini menawarkan implementasi Webex dan Zoom untuk rapat berbasis internet dan perangkat lunak yang dibangun berdasarkan penerapan Lintasarta Cloudeka dengan konetivitas MPLS untuk rapat berbasis intranet, juga tersedia dalam model hybrid.

Meeting Endpoint

Hosted Collaboration Solution mencakup pengadaan perangkat keras untuk mendukung aplikasi rapat sektor B2B. Layanan ini meningkatkan pengalaman rapat virtual Anda, terutama untuk kebutuhan ruang besar dan rapat umum perusahaan.

Voice Solution

Solusi perangkat lunak dan keras untuk kebutuhan telepon kantor di sektor B2B, termasuk telepon IP dan IP PBX. Layanan kami menawarkan opsi IP Phone dan telepon berbasis perangkat lunak untuk mendukung konektivitas melalui internet atau intranet yang dapat mempermudah implementasi perusahaan Anda.

Solusi lainnya dari Lintasarta Infrastructure Solutions

Layanan ‘one stop solution’ untuk perkembangan bisnis Anda!