|
Lintasarta

Digitalisasi kampus dengan Smart Campus di Indonesia

Lintasarta Smart CampusSmart Campus

Konsep Smart Campus memang sudah tidak baru lagi. Universitas-universitas bertaraf internasional sudah lama mengadopsi konsep Smart Campus demi memperlancar segala kegiatan di universitas mulai dari administrasi hingga proses belajar-mengajar. Namun, apa itu sebenarnya Smart Campus?

Smart Campus adalah seperangkat teknologi cerdas dalam sebuah lingkungan akademis, seperti universitas, institut, sekolah tinggi, politeknik dan sejenisnya yang menghubungkan perangkat keras dan lunak dengan para penggunanya, baik mahasiswa, dosen, dan seluruh sivitas akademika untuk menunjang proses belajar-mengajar yang lebih baik.

Lantas, bagaimana penerapan dan perkembangan Smart Campus di Indonesia? Berikut penjelasannya.

Implementasi Smart Campus di Indonesia

Percepatan transformasi digital akibat pandemi juga terjadi di industri pendidikan. Dilansir dari Kompas.com, 150 universitas kini membuka pendaftaran mahasiswa baru melalui aplikasi yang dapat diunduh di gawai pintar. Meski sudah banyak beberapa kampus yang kembali menerapkan pembelajaran tatap muka atau offline, implementasi Smart Campus di Indonesia tidak akan berhenti. Terdapat banyak ruang pengembangan dan kesempatan bagi para universitas di Indonesia agar setara dengan universitas bertaraf internasional.

Smart Campus di Indonesia harus didukung dengan sejumlah teknologi informasi dan komunikasi yang andal agar dapat memenuhi kebutuhan universitas di Indonesia. Beberapa teknologi ini adalah Internet Dedicated, Cloud dan Data Center, Managed Security, dan ahli teknologi yang bersertifikasi.

Baca juga: Smart campus bantu perguruan tinggi tangkal pandemi

Kenapa harus Smart Campus?

Solusi Smart Campus menawarkan berbagai jenis kemudahan bagi seluruh anggota sivitas akademika. Selain pengalaman baru, berikut adalah beberapa kemudahan yang diberikan Smart Campus di Indonesia:

  • Sistem yang terintegrasi
    Penerapan teknologi Smart Campus mampu mewujudkan konsep dengan sistem yang terintegrasi sehingga tiap sistem dapat saling terhubung satu sama lain. Berbagi data dan informasi akan semakin mudah dilakukan karena sentralisasi data. Sebagai salah satu contoh, mahasiswa, dosen, dan staf perpustakaan tidak lagi rumit dalam melakukan pencarian, peminjaman, dan pengembalian buku atau jurnal berkat adanya Smart Library. Sistem aplikasi yang terpusat mempermudah dan mempercepat proses yang sebelumnya cukup terbilang rumit.
  • Meningkatkan layanan dan kemudahan
    Dengan bantuan Teknologi, proses administrasi dan pembayaran dapat dilakukan mahasiswa dengan cepat dan di mana saja melalui solusi Mobile App.
  • Meminimalisir kesalahan manusia
    Berbasis teknologi, Smart Campus akan meminimalisir terjadinya kesalahan pekerjaan yang dulu dilakukan secara manual. Contohnya, Enterprise Resource Planning mempermudah pengaturan permintaan dan memasukan data bagi karyawan administrasi di kampus.
  • Menurunkan biaya operasional
    Mengimplementasikan teknologi Smart Campus juga dapat menghemat biaya operasional. Hal tersebut dapat terlihat dari banyaknya penggunaan kertas atau staf yang bekerja dalam proses pencatatan atau pelaporan dalam operasional sehari-hari.

Baca juga: Apa Saja Manfaat yang Anda dapatkan dengan Teknologi Smart Campus?

Selain hal di atas, para mahasiswa juga dapat merasakan pengalaman proses pengajaran hingga melakukan ujian secara daring, yang dalam beberapa tahun belakangan jarang ditemui dalam lingkungan akademis di Indonesia.

Keamanan Smart Campus di Indonesia

Manajemen kampus perlu menyiapkan sistem keamanan yang andal untuk melindungi aktivitas kampus secara mandiri. Pandemi memang membuat semua orang lebih rentan akan serangan phishing. Sebab, melakukan aktivitas secara virtual dengan mengandalkan solusi digital dinilai lebih aman karena dapat membatasi kontak fisik. Namun di sisi lain, praktik ini disertai dengan tantangan yang tidak begitu sederhana.

Pilihannya adalah membangun sendiri sistem keamanan digital kampus atau managed services. Bekerja sama dengan penyedia layanan security dapat membantu keamanan seluruh aplikasi yang dimiliki kampus dari serangan siber sehingga meminimalisir kerugian besar seperti pencurian data.

Baca juga: Pandemi Membawa Tantangan Keamanan Smart Campus, Apa Yang Harus Dilakukan?

Sejak tahun 2019, Lintasarta sudah memiliki layanan Smart Campus untuk mendukung digitalisasi dunia pendidikan tingkat tinggi. Dengan adanya sistem Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ), Lintasarta Smart Campus dapat dimanfaatkan seluruh anggota sivitas akamedika sehingga dapat menjadi suatu semangat untuk menerapkan sistem digitalisasi kampus yang terintegrasi.

Solusi Lintasarta Smart Campus meliputi Mobile Application, Enterprise Resource Planning (ERP), e-Learning, dan Sistem Informasi Akademis (SIAKAD). Silakan hubungi kami untuk informasi lebih lanjut mengenai rangkaian solusi Lintasarta Smart Campus.

Lintasarta
|

Digitalisasi kampus dengan Smart Campus di Indonesia

Smart Campus adalah seperangkat teknologi cerdas dalam sebuah lingkungan akademis, seperti universitas, institut, sekolah tinggi, politeknik dan sejenisnya yang menghubungkan perangkat keras dan lunak dengan para penggunanya, baik mahasiswa, dosen, dan seluruh sivitas akademika untuk menunjang proses belajar-mengajar yang lebih baik.

Lantas, bagaimana penerapan dan perkembangan Smart Campus di Indonesia? Berikut penjelasannya.

Implementasi Smart Campus di Indonesia

Percepatan transformasi digital akibat pandemi juga terjadi di industri pendidikan. Dilansir dari Kompas.com, 150 universitas kini membuka pendaftaran mahasiswa baru melalui aplikasi yang dapat diunduh di gawai pintar. Meski sudah banyak beberapa kampus yang kembali menerapkan pembelajaran tatap muka atau offline, implementasi Smart Campus di Indonesia tidak akan berhenti. Terdapat banyak ruang pengembangan dan kesempatan bagi para universitas di Indonesia agar setara dengan universitas bertaraf internasional.

Smart Campus di Indonesia harus didukung dengan sejumlah teknologi informasi dan komunikasi yang andal agar dapat memenuhi kebutuhan universitas di Indonesia. Beberapa teknologi ini adalah Internet Dedicated, Cloud dan Data Center, Managed Security, dan ahli teknologi yang bersertifikasi.

Kenapa harus Smart Campus?

Solusi Smart Campus menawarkan berbagai jenis kemudahan bagi seluruh anggota sivitas akademika. Selain pengalaman baru, berikut adalah beberapa kemudahan yang diberikan Smart Campus di Indonesia:

  • Sistem yang terintegrasi
  • Meningkatkan layanan dan kemudahan
  • Meminimalisir kesalahan manusia
  • Menurunkan biaya operasional

Selain hal di atas, para mahasiswa juga dapat merasakan pengalaman proses pengajaran hingga melakukan ujian secara daring, yang dalam beberapa tahun belakangan jarang ditemui dalam lingkungan akademis di Indonesia.

Berita Lainnya

Layanan ‘one stop solution’ untuk perkembangan bisnis Anda!