Pada Juni 2021, QS World University Ranking (QS WUR) kembali merilis peringkat universitas terbaik di Indonesia, dan juga dunia. Total ada 1.300 universitas dari beberapa negara yang masuk ke dalam daftar peringkat terbaik yang dikeluarkan pada Juni lalu.
Ada beberapa penilaian yang diambil oleh QS WUR dalam menentukan peringkat universitas terbaik di Indonesia. Pertama adalah academic reputation, yang memiliki porsi 40% dalam penilaian. Dalam menentukan penilaian ini, QS WUR melakukan survei yang melibatkan 130.000 responden untuk mengetahui tentang reputasi serta kualitas pendidikan di universitas tersebut.
Selain itu, ada juga Faculty/Student Ratio yang memiliki bobot penilaian 20%. Dalam hal ini, QS WUR mengukur kualitas perkuliahan melalui rasio antara dosen dan mahasiswa, karena keduanya dianggap dapat menunjukkan kemampuan kampus dalam memfasilitasi mahasiswa.
Baca Juga: Peran Aplikasi ERP dalam Mewujudkan Smart Campus
Lalu ada pula penilaian berdasarkan Citation per Faculty (20%), yang berasal dari pembagian antara jumlah total karya ilmiah selama periode lima tahun dengan jumlah dosen. Sementara itu, penilaian lainnya diukur berdasarkan Employee Reputation (10%), International Faculty Ratio (5%), serta International Student Ratio (5%).
Lantas, apa saja universitas terbaik di Indonesia yang masuk ke dalam QS WUR 2022? Berikut ini adalah uraiannya:
Universitas Gadjah Mada (UGM)
Universitas Gadjah Mada (UGM) berada di peringkat pertama dalam universitas terbaik di Indonesia versi QS WUR 2022. Universitas yang berada di Yogyakarta tersebut menduduki peringkat 254 secara global dan mampu mengungguli institusi pendidikan tinggi lainnya di Indonesia.
Dalam situs resminya, UGM menyatakan keberhasilan tersebut tercipta berkat berbagai perbaikan yang telah dilakukan sebelumnya. Perbaikan tersebut meliputi beberapa hal, mulai dari menambah jumlah pengajar, mempercepat transformasi pendidikan digital, hingga menjalin kerjasama dengan pihak dari dalam dan luar negeri.
Universitas Indonesia (UI)
Peringkat kedua universitas terbaik di Indonesia versi QS WUR adalah Universitas Indonesia (UI). Universitas yang berada di Depok, Jawa Barat tersebut menduduki peringkat ke-290 secara global.
Meski berada di peringkat kedua, peringkat UI dalam QS WUR ini naik 15 peringkat apabila dibandingkan tahun sebelumnya. UI menempati peringkat ke-305 secara global dalam rilis yang dikeluarkan QS WUR 2021.
Baca Juga: Apa saja Sudah Dilakukan Pemerintah dan Universitas di Indonesia untuk Sistem Pendidikan Daring?
Institut Teknologi Bandung (ITB)
Institut Teknologi Bandung (ITB) berhasil menempati peringkat ketiga dalam daftar universitas terbaik di Indonesia versi QS WUR 2022. Secara global, perguruan tinggi yang sudah berdiri sejak 1920 itu mendapatkan skor 32.2 dengan peringkat global yang berada di posisi 303.
Meski menempati peringkat ketiga, ITB mencatatkan dirinya sebagai universitas yang memiliki lulusan terbaik di Indonesia. Menurut situs resminya, QS WUR mencatat ITB memiliki Graduate Employability Ranking dengan skor 15.8 – 27.5, dari total 758 institusi pendidikan di seluruh dunia.
Universitas Airlangga (UNAIR)
Peringkat keempat daftar universitas terbaik di Indonesia versi QS WUR ditempati Universitas Airlangga (UNAIR. Secara global, universitas yang terletak di Surabaya, Jawa Timur tersebut berada di peringkat 465 dengan total skor keseluruhan mencapai 25,3.
Rektor UNAIR, Prof. Mohammad Nasih, dalam keterangan resminya, mengatakan, salah satu keberhasilan ini ditentukan berkat kerjasama seluruh pihak dalam universitas dalam merancang sistem serta pengelolaan data yang baik. Menurut dia, hal tersebut sangatlah penting untuk bersaing dengan universitas serta perguruan tinggi di luar negeri.
Institut Pertanian Bogor (IPB)
Institut Pertanian Bogor berada di peringkat kelima universitas terbaik di Indonesia versi QS WUR. Dalam situs resminya, ITB berada di peringkat 511-520 dalam daftar secara global.
Prof. Reini Wirahadikusumah, Rektor ITB, mengatakan keberhasilan ini tercipta berkat upaya dari berbagai pihak untuk memberikan yang terbaik bagi para pengajar dan mahasiswa. Selain itu, ia juga mengungkapkan, ITB juga telah memulai berbagai program kerjasama dengan institusi pendidikan dalam serta luar negeri, dan fokus terhadap pengebangan Ilmu dan Teknologi Nano, Artificial Intelligence, Bio teknologi, hingga energi terbarukan.
Peran teknologi
Dari daftar beberapa universitas terbaik di atas, tentu penggunaan teknologi sudah mereka lakukan terlebih dulu. Integrasi teknologi yang mereka lakukan membuat perkembangan kampus-kampus di atas cukup masif sehingga memiliki berbagai keuntungan, termasuk di antaranya adalah mengurangi human error, meningkatkan efisiensi, dan menurunkan biaya operasional.
Terlebih, adanya pandemi secara tidak langsung akan mempercepat proses digitalisasi dalam dunia pendidikan, termasuk di perguruan tinggi. Tentunya perguruan tinggi yang sudah menggunakan teknologi akan mempermudah proses belajar dan mengajar, seperti perguruan tinggi di atas.
Bagi perguruan tinggi-perguruan tinggi yang lain, penggunaan teknologi seperti beberapa universitas di atas tentu bisa menjadi tolok ukur. Beruntung, di era saat ini terdapat berbagai penyedia layanan Smart Campus, termasuk di antaranya adalah Lintasarta Smart Campus.
Baca Juga: Tren Teknologi dalam Dunia Pendidikan pada 2021
Lintasarta, sebagai salah satu perusahaan teknologi yang telah memiliki pengalaman lebih dari 33 tahun di Indonesia, terus berkomitmen untuk membantu institusi pendidikan tinggi yang ingin mempercepat implementasi digital dalam proses mengajar. Hal ini dapat dilihat dari teknologi Smart Campus yang merupakan produk Lintasarta.
Dengan menggunakan layanan Lintasarta Smart Campus, Anda akan mendapatkan beberapa fitur dalam solusi menyeluruh, mulai dari penyediaan infrastruktur IT, platform dan sistem terintegrasi, hingga pembuatan aplikasi mobile untuk setiap sivitas akademika kampus.
Jika Anda tertarik menggunakan layanan Lintasarta Smart Campus atau mengetahui lebih detail bagaimana keunggulannya, silakan hubungi kami di sini.