|
Lintasarta

Penasaran dengan Cara Kerja WAN Optimizer? Berikut Informasinya!

Lintasarta WAN OptimizerWan Optimizer

Di dalam perkembangan teknologi di dunia IT, muncul teknologi yang sangat memudahkan kinerja Anda, yaitu WAN (Wide Area Network) Optimizer. Bagaimana cara kerja WAN Optimizer? WAN Optimizer adalah teknologi yang digunakan untuk memperluas jaringan di dalam satu network yang diisi oleh banyak pengguna. Biasanya, WAN Optimizer digunakan untuk transfer data secara cepat dan efisien sehingga memberikan lebih banyak waktu untuk melakukan hal lain di luar hanya menunggu transfer data selesai.

Baca juga: Mencari vendor WAN Optimizer terpercaya

Tentu saja ada beberapa faktor yang bisa membuat transfer data dari WAN Optimizer berhasil, seperti throughput, bandwidth besar, latency, protocol secara maksimal, dan hal lainnya yang nantinya akan berguna untuk kecepatan transfer data Anda. Namun, di dalam praktiknya, tidak hanya ada WAN Optimizer di dalam teknologi transfer data saat ini. Ada pula SD WAN. Pertanyaannya sekarang apa perbedaan dari cara kerja WAN Optimizer dengan SD WAN? Bagaimana perbandingan keduanya? Berikut penjelasan lebih lengkapnya.

Cara kerja WAN Optimizer vs. SD-WAN

Pada dasarnya, WAN Optimizer lahir terlebih dahulu dibandingkan SD WAN. Hal inilah yang membuat banyak muncul penilaian kalau WAN Optimizer sudah ketinggalan zaman. Padahal, keduanya ini bisa saling melengkapi juga. Seperti yang sudah dijelaskan di atas, WAN Optimizer bisa mempercepat transfer data di dalam suatu network. Sedangkan SD WAN adalah versi upgrade dari WAN Optimizer karena sangat memberikan kemudahan lainnya seperti lebih murah, adaptasi dengan akses Internet yang lebih mudah, serta bisa membuat private network. Dari penjelasan ini, terlihat jelas kalau SD WAN lebih bisa diunggulkan, tapi jangan salah. WAN Optimizer tetap lebih baik dikarenakan berbagai keunggulan yang ada di dalamnya seperti mengurangi gangguan di dalam proses transfer data, adanya teknik compress data, hingga latency yang tinggi tapi tetap bisa melakukan transfer data dengan baik. WAN Optimizer memang terlihat lebih layak untuk digunakan di dalam industri yang memiliki aktivitas padat.

Caching

Di dalam WAN Optimizer, ada fitur Caching, yaitu mengambil caching dokumen di website sehingga mengurangi penggunaan bandwidth dan beban server. Contohnya seperti ketika Anda membuka satu website dan membukanya lagi pada keesokan harinya. Dengan caching dokumen yang sudah ada di dalam browser, proses Anda dalam masuk ke website itu akan jauh lebih cepat.

Baca juga: Apa Itu Wan Optimizer Open Source?

Compression

Ada juga Compression, yaitu teknik dalam memperkecil size data yang nantinya akan ditransfer. Dengan adanya compression, maka Anda bisa dengan lebih cepat melakukan transfer data. Contohnya seperti ketika Anda membuka e-mail dan ada beberapa attachments di dalamnya. Ketika ingin mengunduh data-data itu, Anda akan mendapatkannya dalam bentuk file .zip atau .rar. Itulah yang disebut proses compression dan mempercepat Anda mendapatkan data-data tersebut.

Cara kerja WAN Optimizer sebagai Pengurangan Data

Ada pula pengurangan data di dalam teknologi WAN Optimizer. Dengan pengurangan data, maka proses transfer data akan menjadi lebih cepat dan mendapatkan performa yang sama seperti saat Anda menggunakan Internet melalui kabel LAN.

Deduplikasi Data

Deduplikasi data juga menjadi keunggulan dari WAN Optimizer. Di dalam kelebihan ini, Anda akan mendapatkan data-data yang sudah disortir secara otomatis sehingga mengurangi data yang double yang membuat database menjadi terlalu berat. Padahal Anda tidak perlu memiliki dua data yang sama di dalam database tersebut.

TCP (Transmission Control Protocol) Optimization

TCP Optimization adalah pemberian kualitas terbaik di dalam jaringan sehingga membuat Anda tidak terjebak di dalam jaringan yang sedang sibuk, karena pastinya akan membuat Anda terlalu lama menunggu. TCP ini juga biasa dipakai untuk website, e-mail, hingga transfer data.

Baca juga: Manfaat WAN Optimizer untuk Pengembangan Bisnis O’Chicken

Itulah pengertian dan berbagai keunggulan WAN Optimizer yang bisa Anda dapatkan. Jika memang membutuhkan transfer data yang cepat, WAN Optimizer perlu dipakai di dalam perusahaan. Anda bisa menghubungi kami di sini untuk mendapatkan informasi seputar layanan Lintasarta Managed WAN Optimizer.

Lintasarta
|

Penasaran dengan Cara Kerja WAN Optimizer? Berikut Informasinya!

WAN Optimizer adalah teknologi yang digunakan untuk memperluas jaringan di dalam satu network yang diisi oleh banyak pengguna.

Biasanya, WAN Optimizer digunakan untuk transfer data secara cepat dan efisien sehingga memberikan lebih banyak waktu untuk melakukan hal lain di luar hanya menunggu transfer data selesai.

Cara kerja WAN Optimizer vs. SD-WAN

Pada dasarnya, WAN Optimizer lahir terlebih dahulu dibandingkan SD WAN. Hal inilah yang membuat banyak muncul penilaian kalau WAN Optimizer sudah ketinggalan zaman. Padahal, keduanya ini bisa saling melengkapi juga. Seperti yang sudah dijelaskan di atas, WAN Optimizer bisa mempercepat transfer data di dalam suatu network. Sedangkan SD WAN adalah versi upgrade dari WAN Optimizer karena sangat memberikan kemudahan lainnya seperti lebih murah, adaptasi dengan akses Internet yang lebih mudah, serta bisa membuat private network.

Berita Lainnya

Layanan ‘one stop solution’ untuk perkembangan bisnis Anda!