Di dunia yang serba mengandalkan teknologi, kita pasti pernah mendengar soal kasus kebobolan data baik secara perseorangan maupun secara korporasi. Sekarang, para peretas memang benar-benar bertekad untuk mendapatkan data-data yang dilindungi untuk kepentingan dan keuntungan pribadi mereka. Hal tersebut membuat keberadaan sistem keamanan cukup penting.
Biasanya kebobolan data ini terkait dengan informasi kartu kredit atau nomor jaminan sosial dengan berbagai cara. Di industri keamanan, serangan pencurian data memang memberikan kekhawatiran baru khususnya di dalam sistem berbasis jaringan.
Untuk saat ini, jaringan merupakan pintu untuk mengakses semua jenis informasi mulai dari informasi keuangan, informasi pribadi, atau sesuatu yang bersangkutan dengan sistem keamanan operasi.
Baca juga: 5 Model SOC di Perusahaan untuk Keamanan Siber
Sebagai contoh, mungkin saat ini ada peretas yang ingin mengganggu sistem keamanan dengan mengubah tampilan kamera sehingga seseorang dapat melakukan serangan fisik di suatu lokasi atau membajak server untuk melakukan beragam aktivitas ilegal.
Bahkan untuk kamera sendiri, sistem keamanan ini bisa digunakan sebagai akses melakukan peretasan ke sistem jaringan yang lebih besar. Akibatnya, semakin penting untuk mengetahui langkah-langkah apa yang diambil oleh penyedia sistem keamanan untuk memastikan bahwa peralatan berbasis jaringannya seperti NVR dan software lainnya bisa semakin diperkuat untuk melindungi data kita dari para peretas.
Lantas apakah penyedia sistem keamanan data bisa menjaga data perusahaan tetap aman? Ada sejumlah pertanyaan yang mungkin bisa menjawab hal tersebut seperti yang bakal kita bahas di bawah ini:
Seberapa Sering Pembaruan yang Disediakan Penyedia Sistem Keamanan?
Ini menjadi pertanyaan yang wajib sekali diajukan kepada penyedia sistem keamanan yang ingin Anda gunakan jasanya. Pasalnya, pembaruan yang dilakukan secara berkala berarti membuat sistem keamanan semakin kokoh sehingga sistem keamanan tidak rentan dibobol.
Baca juga: 5 Peran dan Tanggung Jawab Tim SOC di Perusahaan
Selain itu, dengan memantau kelemahan sistem melalui database internasional, penyedia jasa keamanan bisa merilis patch dengan cepat untuk mengatasi kelemahan sistem tersebut. Pada akhirnya, jika penyedia jasa keamanan melakukan hal-hal ini, maka sangat besar peluangnya menjaga data tetap aman.
Apakah Penyedia jasa Keamanan Bekerja Sama dengan Pihak Ketiga?
Bekerja sama dengan pihak ketiga yang independen berarti membuat peluang keamanan data tetap terjaga dengan baik. Pasalnya, pihak ketiga yang independen ini biasa kerap kali melakukan pengujian terhadap sistem keamanan sang penyedia jasa keamanan untuk mencari kelemahan dari sistem.
Langkah ini memungkinkan para penyedia jasa keamanan untuk mengambil tindakan yang tepat untuk memperkuat sistem terhadap serangan cyber yang ada.
Apakah Tes Pengujian Keamanan Dilakukan Secara Berkala?
Sebagai penyedia jasa keamanan, biasanya mereka akan melakukan update secara berkala. Namun, setiap kali update dilakukan baik terhadap software maupun hardware, harus ada tes baru yang dilakukan sehingga tim pengembangan dapat mengatasi masalah yang ada, khususnya setelah produk keamanan baru akan dirilis.
Tes pengujian penting dilakukan karena biasanya sistem baru akan kurang optimal dan butuh sejumlah pembaruan untuk dilakukan agar kinerja sistem menjadi lebih optimal.
Apakah Penyedia Jasa Keamanan Data Mendokumentasikan apa yang Dilakukan?
Mengetahui kekurangan sistem yang ada dan bagaimana mereka mengatasinya dapat sangat membantu memastikan tingkat kenyamanan dengan suatu produk. Perusahaan bisa menanyakan apakah penyedia jasa keamanan telah menyiapkan dokumentasi mengenai produk yang mereka miliki dan cara untuk menanganinya atau tidak.
Jika mereka begitu rinci dengan dokumentasi ini, maka besar kemungkinan penyedia jasa keamanan memiliki beragam cara untuk menjaga data yang ada tetap aman dari gangguan kejahatan cyber.
Inti dan jawaban dari pertanyaan ini adalah ketika penjahat cyber terus mengembangkan metode baru untuk mendapatkan akses ke informasi dan sistem, perlindungan data menjadi semakin penting bagi perusahaan baik dari sisi personal maupun korporasi.
Jadi, sistem keamanan yang dititipkan kepada penyedia sistem keamanan bisa saja tetap aman tergantung pada bagaimana sang penyedia layanan melindungi produknya dan data perusahaan dengan menghadirkan perlindungan sebagai garis pertahanan untuk mempertahankan data yang dimiliki.
Baca juga: Berikut Ini adalah Cara SOC Amankan Perangkat IoT dari Serangan Siber
Semakin detail mereka dalam mengelola data dan semakin seringnya pembaruan dilakukan maka semakin memperbesar keamanan data tetap terjaga.
Dengan pengalaman lebih dari tiga dekade, Lintasarta dapat membantu menjamin sistem keamanan di perusahaan dengan layanan Managed SOC. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang layanan Managed SOC Lintasarta, silakan hubungi kami.